Ketahui Komponen Pendingin Mesin Mobil

icon 13 March 2023
icon Admin

Bicara mengenai komponen pendingin mobil, Anda pasti langsung teringat dengan radiator. Radiator memang berfungsi untuk menjaga suhu mesin, tapi sistem pendingin mesin mobil terdiri dari banyak komponen. Bukan hanya radiator. 

Berikut ini ulasan komponen-komponen dari komponen pendingin yang ada di mobil:

  • Radiator 

Radiator merupakan salah satu komponen penting dalam sistem pendingin mesin mobil. Radiator tersusun dari rangkaian pipa kecil dengan fin berbentuk sarang lebah. 

Fungsi radiator yaitu membuat cairan pendingin mesin kembali dingin setelah digunakan. Proses ini terjadi di dalam pipa-pipa kecil radiator. Kisi-kisi yang ada pada radiator juga berfungsi mengeluarkan hawa dengan bantuan angin. 

Cara kerjanyanya, air yang sudah dipakai untuk mendinginkan mesin akan ditampung pada upper tank. Kemudian air yang panas tersebut turun melewati pipa-pipa kecil. Pada bagian ini air akan mengalami prose pendinginan.