Tips Aman Berkendara di Musim Hujan: Menghadapi Tantangan di Jalan Basah

Berkendara di musim hujan bukanlah hal mudah, sebab hujan dapat menyebabkan beberapa masalah seperti pandangan yang kabur, jalan menjadi licin, dan terdapat genangan air yang mengganggu laju kendaraan.
Maka dari itu, terdapat beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat mengemudi pada di waktu hujan. Apa saja itu? Jangan lewatkan pembahasan dalam artikel ini!
Tips Berkendara di Musim Hujan
Ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan agar dapat berkendara dengan aman dan nyaman selama musim hujan. Berikut adalah poin-poin dan penjelasannya:
- Perhatikan Keadaan Wiper
Saat berkendara kala musim hujan wiper pada mobil sangat perlu untuk diperhatikan Anda harus memastikan bahwa karet pada wiper berfungsi dengan baik agar proses pembersihan jejak air hujan pada kaca depan dapat berjalan dengan baik.